KFTD Gandeng Rena Kalibrindo Selaras, Bangun Layanan Kalibrasi Alat Kesehatan

Jakarta, (24/10/2024) - PT Kimia Farma Trading & Distribution (KFTD) terus memperluas portofolio bisnisnya dengan menjalin kerja sama dengan PT Rena Kalibrindo Selaras, penyedia layanan pengujian dan kalibrasi alat kesehatan. PT Rena Kalibrindo Selaras merupakan Institusi Pengujian dan Kalibrasi Alat Kesehatan (IPFK) yang telah terakreditasi dan memiliki kompetensi dalam melakukan pengujian dan kalibrasi alat kesehatan di fasilitas kesehatan, yang telah dibuktikan dengan kepemilikan KBLI 71208.

Penandatanganan perjanjian kerja sama ini dilaksanakan pada pukul 11.00 WIB di Kantor Pusat PT Kimia Farma Trading & Distribution (KFTD), Jl. Budi Utomo No. 1, Jakarta Pusat. Bapak Tomy Faisal, selaku Plt. Direktur Utama KFTD, dan Ibu Henny Novriani Hassan, selaku Direktur Utama PT Rena Kalibrindo Selaras, secara resmi menandatangani perjanjian yang menandai dimulainya kolaborasi penting ini.

Kerja sama ini bertujuan untuk memperluas jangkauan layanan KFTD di bidang kesehatan, khususnya dalam penyediaan jasa kalibrasi alat kesehatan yang berkualitas dan terpercaya.

PT Rena Kalibrindo Selaras, dengan KBLI 71208, memiliki kompetensi yang dipersyaratkan untuk melakukan pengujian dan kalibrasi berbagai alat kesehatan di fasilitas kesehatan. KFTD, sebagai marketing agent, akan memasarkan jasa kalibrasi ini kepada rumah sakit pemerintah, puskesmas, dan klinik, baik melalui platform e-catalogue maupun pendekatan langsung.

Kerja sama ini memungkinkan KFTD untuk berperan sebagai marketing agent yang memasarkan jasa kalibrasi PT Rena Kalibrindo Selaras ke berbagai fasilitas pelayanan kesehatan, baik di sektor pemerintah maupun swasta. Fokus kerja sama ini adalah menyediakan layanan kalibrasi yang berkualitas dan terpercaya bagi rumah sakit pemerintah, puskesmas, dan klinik melalui platform e-catalogue dan jalur distribusi lainnya.

Dengan menggandeng PT Rena Kalibrindo Selaras, KFTD berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan kalibrasi alat kesehatan yang terus meningkat. Keahlian dan pengalaman PT Rena Kalibrindo Selaras diharapkan dapat memberikan layanan terbaik bagi para Prinsipal dan Pelanggan KFTD di seluruh Indonesia. (Corcom KFTD)